Baru

Cari Chord

Hidup Gak Sekedar Jabatan Jawaban Adian Napitupulu tolak jadi Menteri

Tokoh nasional Batak sekaligus politisi fenomenal dari Partai PDI Perjuangan, Adian Napitupulu tentu sudah banyak masyarakat Indonesia yang mengenal salah satu aktivis 98 ini. Adian Napitulu saat menghadiri acara pelantikan Presiden dan Wakil Presiden di Gedung DPR/MPR RI pada minggu (20/10) mengaku sempat ada penawaran untuk mengisi kursi menteri di kabinet jilid II Jokowi.
Informasi yang dihimpun Hitabatak,com mengatakan bahwa  tawaran untuk menjadi menteri ditolak oleh Adian. Walaupun tanpa merinci posisi menteri apa yang ditawarkan,
Adian merasa tidak memiliki keahlian dalam bidang menteri yang disodorkan kepadanya, Hal tersebut menjadi alasan dari Adian untuk menolan tawaran tersebut.
“Karena gue tidak merasa punya talenta di situ. Iya kalau gak mampu ya gak mampu aja, ngapain maksain diri,” kata Adian menegaskan alasan penolakan di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Minggu (20/10/2019) dilansir dari laman Suara.com
Tokoh Batak Nasional mengungkapkan bahwa masih ada hal yang lebih penting bagi dirinya dibanding sekadar menjadi menteri. Hal itu pula menjadi alasan lain mengapa ia menolak penawaran menteri dari Jokowi.
“Gini loh maksudnya, hidup itu gak sekadar meraih jabatan dan harta, ada yang lebih tinggi dan harta daripada itu, dan menurut gua itu lebih penting buat gua. (Yang lebih penting) menjalankan tugas kita sebagai manusia,” ujar Adian.
Sebelumnya juga Adian sudah menolak mengenai tawaran menjadi Menteri dengan alasan bahwa Adian murni mendukung Jokowi untuk Indonesia yang lebih baik tanpa aji mumpung untuk mendapatkan jabatan sebab Adian tidak mengejar jabatan.

Komentar